Love Language, Kamu Termasuk yang Mana?

Love Language

Love language atau bahasa cinta adalah cara untuk mengekspresikan rasa cinta dan kasih sayang kepada seseorang.

Cara mengungkapkan bahasa cinta ini tidak selalu di tunjukkan kepada pasangan. Bisa juga dari orang tua ke anak, kakak ke adik, perhatian untuk keluarga, atau kepada sahabat. Lantas apa saja macam-macam love language yang ada?

Konsep bahasa cinta pertama di perkenalkan dalam sebuah buku karya Gary Chapman pada 1992, berjudul The Five Love Languages: How to Express Heartfelt Commitment to Your Mate.

Dalam buku tersebut di jelaskan bahwa ada lima macam bahasa cinta yang umumnya di miliki oleh manusia.

Macam-Macam Love Language

Love Language

Di lansir dari Healthline, berikut macam-macam love language. Kelima macam bahasa cinta berikut sudah sangat populer di kalangan masyarakat. Dari lima poin ini, love language kamu termasuk yang mana?

1. Acts of Service

Act of service adalah bahasa cinta yang di tunjukkan dengan cara memberi suatu tindakan atau melayani. Tindakan tersebut bisa terjadi secara spontan, tanpa pamrih atau sukarela, dan atas dasar inisiatif sendiri.

Contoh act of service:

  • Membawakan mereka makanan tanpa di minta.
  • Memberi perhatian dari hal-hal sepele.
  • Membawakan barang sebelum di minta tolong.
  • Inisiatif membantu pasangan atau orang tua dalam mengerjakan pekerjaan rumah.
  • Menawarkan diri untuk membantu mengasuh bayi saudara, supaya ibunya bisa istirahat.

2. Words of Affirmation

Love language words of affirmation merupakan bahasa cinta yang berupa untaian kalimat atau kata-kata cinta dan kasih sayang. Words of affirmation bisa di katakan sebagai bentuk penegasan bahwa Anda benar-benar menyayangi mereka.

Contoh word of affirmation:

  • Aku sayang kamu.
  • Aku sangat bangga padamu.
  • Kamu itu istimewa, aku percaya sama kamu.
  • Terima kasih sudah mau menjadi sahabat aku selama ini.
  • Terima kasih sudah memilih aku menjadi pasanganmu.

3. Quality Time

Quality time memiliki arti yaitu menghabiskan waktu bersama orang-orang tersayang secara berkualitas. Bahasa cinta quality time ini sangat mengutamakan kebersamaan agar bisa memberi waktu dan kasih sayang sepenuhnya di momen tersebut.

Contoh quality time:

  • Mematikan ponsel saat Anda dan pasangan sedang bercakap-cakap atau melakukan sesuatu bersama.
  • Meluangkan waktu untuk saling cerita satu sama lain dengan pasangan sebelum tidur.
  • Pergi berlibur ke tempat favorit.
  • Pergi berkencan sekaligus makan bersama.
  • Menonton film kesukaan bersama.

4. Physical Touch

Physical touch termasuk cara mengekspresikan cinta melalui sentuhan fisik secara konsensual. Tapi, jenis physical touch yang di tunjukkan dapat berbeda tergantung pada siapa tujuannya. Misalnya, physical touch kepada pasangan tentu akan berbeda kepada orang tua, anak, atau sahabat.

Contoh physical touch:

  • Selalu mencium pasangan sebelum pergi atau ketika tiba dari suatu tempat.
  • Mengutamakan seks kepada pasangan.
  • Memberi pelukan kepada orang tua.
  • Memberi ciuman pipi atau mengelus kepala anak ketika hendak pergi sekolah.
  • Berpelukan bersama di tempat tidur selama beberapa menit setiap pagi sebelum bangun, atau sebelum tidur malam.

5. Receiving Gift

Orang dengan love language receiving gift akan memperlihatkan rasa cintanya dengan memberikan hadiah atau menerima hadiah. Ketika memberi hadiah atau menerima suatu hadiah, mereka akan merasa sangat di hargai, di ingat, dan di sayang.

Contoh receiving gift:

  • Memberikan kartu ucapan ketika ulang tahun, anniversary, atau momen tertentu.
  • Membeli hadiah yang bersifat pribadi untuk pasangan Anda.
  • Memberikan kejutan tak terduga kepada orang tersayang.
  • Memberikan kue atau masakan kesukaan pasangan, orang tua, atau anak.
  • Bahasa cinta receiving gift bisa saja memberikan kado yang terinspirasi dari kenangan-kenangan lama. Salah satunya album foto kenangan.

Demikian macam-macam love language yang perlu kamu tahu. Adakah kamu salah satunya?

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top